Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Teks Prosedur Membuat Layang-Layang | Kumpulan Contoh Teks Prosedur yang Lengkap

pustamun.blogspot.com | Teks Prosedur merupakan salah satu jenis teks yang menjadi materi pelajaran Bahasa Indonesia di sekolah. Secara sederhana, teks prosedur dapat diartikan sebagai teks yang berisi cara, dan langkah-langkah untuk melakukan sesuatu.


Sama halnya dengan jenis-jenis teks lain, teks prosedur memiliki sebuah struktur baku yang menjadi ciri khasnya. Teks prosedur setidaknya terdiri dari dua jenis yaitu, cara membuat dan cara melakukan. 


Struktur teks prosedur cara membuat terdiri dari:

1) Tujuan;

2) Bahan dan Alat;

3) Langkah-langkah;

4) Penutup


Karena dalam contoh teks prosedur berikut ini adalah teks prosedur 'cara membuat layang-layang' maka setidaknya struktur teks prosedurnya terdiri dari empat bagian di atas.


Lalu, apa saja yang bisa dijadikan dan dibuatkan teks prosedurnya, banyak hal. Banyak hal yang dapat dijelaskan dan dituliskan dlaam teks prosedur. Prosedur membuat tempe goreng, prosedur membuat kopi, prosedur membuat mainan, prosedur membuat layang-layang, semua bisa dituangkan dalam bentuk teks prosedur yang lengkap dan utuh.


Tidak hanya hal sederhana yang bisa dituliskan teks prosedurnya. Mulai dari hal yang agak kompleks, hingga hal-hal rumit, yang ada di sekitar kita, bisa dituliskan teks prosedurnya. 


Pastikan sebelum menuliskan teks prosedurnya, kita benar-benar paham langkah-langkah sebenarnya dalam membuat sesuatu tersebut, agar tidak salah dalam membuat teks prosedurnya. 


Dalam kumpulan contoh teks prosedur dalam pustamun.blogspot.com kali ini, akan diberikan beberapa contoh teks prosedur membuat layang-layang. Akan ada tiga teks prosedur yang kesemuanya merupakan teks prosedur membuat layang-layang, namun dalam bentuk, bahasa, dan jenis layang-layang yang berbeda. 


Langsung saja kita lihat contoh teks prosedur Cara Membuat Layang-layang berikut ini:


Contoh Teks Prosedur Pertama:

Cara Membuat Layang-Layang Sowangan

Layang-layang adalah permaianan tradisional yang selalu bisa mengikuti perkembangan zaman. Awalnya layang-layang merupakan permainan tradisional yang intinya bisa menerbangkan benda dan dikendalikan dengan tali. Masing-masing negara dan wilayah memiliki kekhasan bentuk dan jenis layang-layang. Salah satu layang-layang menjadi ciri khas budaya Indonesia adalah layang-layang sowangan, yaitu layang-layang yang bisa menghasilkan bunyi ketika diterbangkan. Berikut ini adalah cara membuat layang-layang sowangan.


Bahan dan Alat

1 bilah bambu panjang 150 cm

2 bilah bambu panjang masing-masing 100 cm

4 bilah bambu panjang masing-masing 50 cm

1 bilah bambu panjang 110 cm

3 bilah bambu masing-masing panjang 20 cm

2 buluh ranting bambu seukuran jari sepanjang 3 cm

Plastik lebar

Lem Plastik

Pita

Benang


Silet pemotong

Gunting

Pisau


Langkah-langkah Membuat Layang-layang sowangan

Membuat Sowangan

1. Raut bilah bambu dengan panjang 110 cm, hingga mengecil dan memipih di kedua ujungnya;

2. Lubangi buluh bambu hingga pas dimasukkan ke ujung bilah bambu yang memipih;

3. Pasang pita dari ujung ke ujung bilah bambu, lekatnya dengan menjepitkan pita dengan ujung bambu dengan menggunakan buluh ranting bambu yang berlubang hingga membentuk seperti busur panah;


Membuat Kerangka Layangan

1. Raut masing-masing bilah bambu yang panjangnya 100 cm sehingga berbentuk gilig dan mengecil di kedua ujungnya;

2. Ikat menyilang masing-masing ujung bambu sehingg membentuk seperti daun;

3. Ikat bagian tengah sebilah bambu pada bambu yang 150 cm, ikat pada 10 cm dari ujung atas;

4. Lakukan hal yang sama pada bilah kedua yang telah membnetuk daun, pastikan seimbang kanan kirinya;

5. Satukan bilah bambu yang panjangnya 50 cm masing-masing ujungnya dengan benang sehingga membentuk persegi;

6. Ikat persegi dalam bentuk diagonal dan satukan dengan kerangka utama, beri jarak 15 cm dari ikatan bagian atas;

7. Pastikan semua ikatan kuat dan tidak terlepas;


Menggabungkan Layang-Layang Sowangan

1. Tempelkan plastik pada kerangka layang-layang yang telah rapi;

2. Potong  plastik menggunakan gunting, beri jarak 2 cm dari kerangka;

3. Setelah masing-masing bagian dipotong, lipat ke bagian dalam kemudian rekatkan dengan lem;

4. Pasangkan sowangan ke bagian atas layang-layang, gunakan 3 bilah bambu sepanjang 20 cm sebagai dudukan sowangan, ikat kuat-kuat;

5. Pasangkan tali kekang, ikat pada bagian atas di bawah sowangan dan 15 cm dari ujung bawah kerangka;


5. Satukan bilah bambu yang panjangnya 50 cm masing-masing ujungnya dengan benang sehingga membentuk persegi;

6. Ikat persegi dalam bentuk diagonal dan satukan dengan kerangka utama, beri jarak 15 cm dari ikatan bagian atas;

7. Pastikan semua ikatan kuat dan tidak terlepas;


Menggabungkan Layang-Layang Sowangan

1. Tempelkan plastik pada kerangka layang-layang yang telah rapi;

2. Potong  plastik menggunakan gunting, beri jarak 2 cm dari kerangka;

3. Setelah masing-masing bagian dipotong, lipat ke bagian dalam kemudian rekatkan dengan lem;

4. Pasangkan sowangan ke bagian atas layang-layang, gunakan 3 bilah bambu sepanjang 20 cm sebagai dudukan sowangan, ikat kuat-kuat;


Layang-layang sowangan sudah siap diterbangkan, selain bentuknya menari layang-layang sowangan bisa berbunyi nyaring, maka bisa dinikmati tidak hanya bentuknya tapi juga suaranya. Selamat bermain layang-layang, selamat menjaga permainan tradisional.


Posting Komentar untuk "Teks Prosedur Membuat Layang-Layang | Kumpulan Contoh Teks Prosedur yang Lengkap"